Archive for March 2021
BERIKUT ADALAH MANFAAT DARI DARI LAYANAN HOSTING YANG PERLU KITA KETAHU
Assalamualaikum..
Hi sobat blogger!!
Kali
ini blog akan membahas tentang “BERIKUT ADALAH MANFAAT DARI DARI LAYANAN
HOSTING YANG PERLU KITA KETAHUI”. Nah kalian yang gemar dengan IT pasti ga
asing lagi dengan bahasa hosting. Nah bagi kalian yang belum tau apa itu
tentang hosting, yuk simak penjelasannya.
Hosting Adalah
tempat untuk menyimpan segala macam kebutuhan suatu
website agar dapat online di dunia maya atau internet. Agar website kita bisa
online di dunia maya, maka tentu website kita membutuhkan layanan hosting.
Hosting diperlukan ketika kita akan memuat suatu situs web. Berikut adalah tips
memilih spesifikasi
hosting yang berkualitas untuk website kita :
1. Diskspace
Pilih paket web hosting yang memiliki kapasitas diskspace
yang sesuai dengan kebutuhan website kita. Selain jumlah kapasitas yang harus
sesuai, jenis media penyimpanannya pun tak boleh luput dari perhatian. Alih –
alih memilih HDD, lebih baik menggunakan web hosting yang sudah menggunakan
SSD. Karena, SSD terbukti 8 kali lebih cepat dari HDD.
Tak ada salahnya juga mencoba teknologi penyimpanan terbaru seperti, NVMe. Lebih baik dari SSD, NVMe Saat ini telah tersedia cloud hosting menggunakan teknologi penyimpanan NVMe yang terjangkau dari Jagoan Hosting.
2. Entry Process (EP)
Entry Process (EP) dalam hosting merupakan tolak ukur untuk menghitung banyaknya script website yang diproses web hosting dalam satu waktu. Satuan waktu yang digunakan yaitu millisecond. Contohnya, untuk paket Cloud Hosting NVMe : SUPERSTAR memiliki 170 EP, artinya dalam waktu 1 millisecond, hosting tersebut dapat memproses 170 script website.
3. Random Access Memory (RAM)
Jika diskspace merupakan tempat penyimpanan tetap dari sebuah file hosting, maka RAM adalah sebuah tempat penyimpanan file sementaranya. Semakin besar RAM, maka akan semakin cepat, web hosting memproses akses website kita.
4. Bandwidth
Apabila bandwidth layanan hosting yang kita pakai besar, maka website akan ter-load lebih cepat. Karena, server mampu mentransfer data yang lebih besar tiap detiknya. Dalam memilih layanan hosting, pastikan provider hostingmu menyediakan bandwidth yang besar seperti di Jagoan Hosting, yang menyediakan layanan hosting dengan bandwidth unlimited. Sehingga, akan mempermudah dan mempercepat akses websitemu.
Manfaat Layanan Hostig
Hosting memberikan beberapa manfaat atau kegunaan dari layanan hosting. Berikut beberapa manfaat dari layanan hosting :
a. Solusi Penyimpanan Praktis
Ada banyak jenis bentuk
layanan domain hosting murah, salah satunya adalah web hosting. Web hosting memberikan manfaat besar pada Anda, yaitu sebagai
solusi penyimpanan paling praktis. Web hosting sendiri ada dua jenis, yaitu versi gratis dan berbayar,
dibedakan berdasarkan spesifikasi, fitur dan tentunya pelayanannya. Salah satu
perbedaannya ialah dalam penamaan domain dimana pada versi berbayar Anda dapat
membuat domain atas keinginan Anda sendiri.
b. Kostumisasi yang mudah
Kegunaan hosting selanjutnya adalah memberikan kenyamanan pada setiap
penggunanya karena memiliki kostumisasi yang mudah dikelola, melalui control panel yang dapat disesuaikan menurut website penggunanya.
Control panel tersebut dapat Anda gunakan untuk mengatur dan menambah
sejumlah fitur, misalnya untuk meng-upload file dan gambar, memuat akun email sesuai nama domain, serta
memeriksa statistik pengunjung.
c. Hemat waktu dan tenaga
Layanan penyewaan hosting memungkinkan Anda tak perlu lagi menghabiskan banyak waktu
untuk terus mengelola server. Hal ini dikarenakan adanya orang atau tim yang
berpengalaman di penyedia jasa layanan hosting yang Anda pilih untuk melakukan
hal tersebut.
d. Efisiensi anggaran
Layanan hosting juga akan
membuat budget yang Anda keluarkan menjadi lebih efisien. Sesuai
dengan cara kerja hosting yang telah disebutkan sebelumnya, Anda kini
tak perlu lagi membeli banyak media penyimpanan. Bahkan, Anda dapat menghemat
anggaran transportasi untuk mencari dan menjual suatu barang dan mengurangi
penggunaan kertas.
Itulah
tadi penjelasan mengenai hosting. Semoga bermanfaat. See you J
KONTEN PADA WORDRESS
Assalamualaikum
Hi sobat blogger!!!!
Postingan kali ini yaitu mengenai mengenai “KONTEN
PADA WORDPRESS”. Didalam wordpress terdapat beberapa fitur, salah satunya yaitu
fituer content. Berikut penjelasan dari fitur conten.
·
Pengertian Konten
Konten adalah informasi yang tersedia melalui media atau
produk elektronik. Penyampaian konten dapat dilakukan melalui berbagai medium
seperti internet, televisi, CD audio, bahkan acara langsung seperti konferensi
dan pertunjukan panggung.
Untuk membuat suatu postingan pada wordpress ini merupakan
salah satu contoh konten atau informasi yang tersedia melalui internet. Melalui
fitur konten ini para pengguna wordpress bias menggunakannya untuk menyalurkan idea
tau kreatifitasnya melalui tulisan yang akan diposting pada wordpress tersebut.
Postingan yang sudah jadi akan menjadi.
Untuk konten pada sebuah wordpress identik dengan kata “POST”
untuk membuat konten pasti kita harus menggunakan post untuk menyalurkan idea
tau informasi yang akan ditulis pada wordpress. Lalu apakah itu post?
·
Pengertian Post
Post adalah konten website berupa artikel atau tulisan yang
diterbitkan secara rutin. Semua post yang terbit akan ditayangkan sesuai dengan
urutan terbaru, sehingga post yang baru akan berada di atas post yang lama.
Post akan cocok digunakan apabila Anda akan merilis berita dan informasi
tentang update bisnis Anda. Post juga cocok digunakan jika Anda memiliki
artikel yang terbit secara rutin.
Didalam
post terdapat fitur categories dan tags. Tujuan dari keduanya yaitu mempermudah
pengunjung ketika menjelajahi website wrdpress yang kita miliki. Selain itu,
juga bertujuan sebagai pengelompokan pada postingan wordpress agar tersusun
rapih sesuai kategori atau tag dan tidak berantakan.
·
Category
Category
digunakan untuk mengelompokkan sebuah post ke dalam kategori tertentu. Ketika
membuat post, Anda wajib untuk memasukkannya ke dalam sebuah kategori. Untuk
menambah kategori baru, klik Add New Category.
·
Tags
Tags
digunakan untuk menandai sebuah post. Tidak wajib untuk menambahkan Tags dalam
sebuah Post, tapi sebaiknya Anda gunakan agar calon customer mudah untuk
membaca artikel dalam website Anda. Anda juga bisa memasukkan sebuah post ke
dalam banyak Tags dengan berbagai kata kunci yang mendetail. Tetapi sebaiknya,
jangan menggunakan terlalu banyak Tags karena akan membingungkan.
Selain
post, didalam konten juga terdapat Page atau Halaman. Apa yang dimaksud dengan
page atau halaman?
·
Page
Page
adalah halaman statis (tetap) dalam website. Perbedaan Page dengan Post adalah,
Page tidak memiliki tanggal, dan tidak diurutkan berdasarkan tanggal. Salah
satu contoh sederhana penggunaan page ialah halaman kontak, atau halaman lain
yang berada pada menu navigasi website.
Cara
membuat page baru adalah dengan mengarahkan kursor ke arah Page, kemudian klik
Add New. Pada dasarnya, membuat Page hampir sama dengan membuat Post. Hanya
perbedaannya ada pada kolom Page Attributes pada sisi kanan tampilan.
sampai jumpa diblog selanjutnya yaa!!! see you :)
PLUGIN WORDPRESS
Plugin adalah kode yang dipasang “plug” di website berbasis WordPress. Dalam kalimat yang sederhana, plugin WordPress adalah ekstensi yang ditambahkan ke situs dan memiliki fungsi untuk memodifikasi dan mengembangkan fungsionalitas utama WordPress.
Dengan plugin, Anda punya solusi terbaik dalam mengedit kode original WordPress. Anda tak perlu lagi mengkustomisasikan sejumlah kode hanya untuk mengembangkan serta memaksimalkan kemampuan WordPress. Plugin hanya perlu diunduh dan diinstall di website.
Menggunakan plugin berarti Anda memasukkan “plug” kode tambahan untuk memodifikasi kode original. Apabila suatu saat perubahan yang dilakukan tidak lagi digunakan, maka Anda hanya perlu “unplug” kode dengan cara menonaktifkan plugin.
WordPress menyediakan ribuan plugin baik yang berbayar maupun gratis. Mengaktifkan plugin yang sesuai tak hanya mengembangkan fungsionalitas situs dan memperbaiki pengalaman user (user experience), tapi juga mempermudah aktivitas dan pekerjaan Anda.
Plugin di WordPress
WordPress sebagai salah satu CMS terpopuler menyediakan plugin agar para penggunanya bisa memberikan fitur-fitur terbaik di website atau blognya. Ketersediaan plugin di WordPress memudahkan para pengguna WordPress yang tidak ahli dalam coding.
Plugin adalah cara mudah bagi para pengguna CMS WordPress untuk menambahkan fitur-fitur di website atau blognya.
Anda tidak perlu ahli coding untuk menambahkan satu atau beberapa fitur di blog atau website yang menggunakan WordPress berkat adanya plugin ini. Anda hanya perlu memasang plugin yang dibutuhkan dan mengikuti instruksi yang diberikan oleh pengembang plugin tersebut.
Saat ini WordPress menyediakan setidaknya sekitar 55 ribu plugin. 55 ribu plugin tersebut terbagi menjadi beberapa jenis kategori. Beberapa jenis kategori plugin WordPress yang populer adalah sebagai berikut:
- Plugin SEO
Ingin website atau blog Anda menempati peringkat atas di hasil pencarian Google? Agar artikel-artikel yang ditulis bisa muncul di halaman pertama hasil pencarian Google diperlukan berbagai usaha.
Salah satunya adalah dengan mengunduh dan memasang plugin SEO seperti Yoast SEO. Plugin tersebut berfungsi untuk membantu menganalisis artikel yang akan Anda rilis dari segi SEO, apakah artikel tersebut sudah SEO friendly atau belum.
Contoh plugin SEO: All in One SEO Pack, Yoast SEO
- Plugin Keamanan
Dunia maya bukan tempat yang aman. Anda perlu melindungi website Anda dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan memasang plugin keamanan untuk menghindari serangan siber yang bisa datang kapan saja.
Contoh plugin keamanan: iThemes Security, Jetpack, dan Wordfence
- Plugin Backup
Plugin backup berfungsi untuk mengembalikan data website yang error atau terhapus. Memasang plugin ini merupakan langkah antisipasi jika terjadi error pada website yang menyebabkan data-data di dalamnya terhapus.
Contoh plugin backup: UpdraftPlus dan BackWPUp
- Plugin Anti-Spam
Memperoleh banyak komentar di setiap artikel yang Anda rilis tentu menyenangkan. Namun, terkadang tidak jarang kolom komentar dipenuhi komentar-komentar spam. Menjengkelkan bukan?
Oleh karena itu, Anda perlu memasang plugin seperti Akismet agar website atau blog Anda terhindar dari komentar-komentar spam yang mengganggu.
Contoh plugin anti spam: Akismet
- Plugin Kecepatan Website
Kecepatan adalah hal vital untuk sebuah website karena bisa berpengaruh pada performa di hasil pencarian Google. Website yang kecepatan loadingnya lebih cepat mempunyai nilai lebih untuk mendapatkan peringkat teratas di hasil pencarian. Oleh karena itu, Anda juga disarankan untuk memasang plugin untuk meningkatkan kecepatan website.
Contoh plugin kecepatan website: W3 Total Cache dan WP Super Cache
- Plugin Social Media
Mendapatkan trafik dari Google saja tidak cukup. Anda juga perlu trafik yang datang dari media sosial karena kebanyakan orang membagikan artikel melalui platform tersebut. Agar pembaca artikel bisa membagikan artikel Anda dengan mudah, Anda perlu memasang plugin social media.
Dengan menambahkan plugin social media ke WordPress, Anda bisa meningkatkan jumlah share artikel di blog atau website.
Kegunaan Plugin
Plugin dikenal sebagai alat atau tool pengubah yang mentransformasi website sederhana menjadi website yang fungsional dan kaya akan fitur. Hanya dengan beberapa kali klik saja, plugin akan terinstall yang kemudian mengubah website menjadi toko online, majalah online, portofolio online, dan kursus online – apa pun tipe website yang ingin Anda miliki!
Sebagai contoh, ada plugin WooCommerce untuk membuat toko online dan ada plugin Bookly untuk membuat sistem reservasi online. Pun terdapat plugin Envira yang pastinya menjadi favorit para fotografer yang punya website fotografi.
Fungsi plugin bervariasi. Ada yang dirancang untuk mentransformasi website secara keseluruhan, tapi ada juga yang bekerja di balik layar. Untuk tipe plugin yang disebutkan terakhir, Anda mungkin tidak akan melihat hasilnya di sisi front end. Justru plugin tersebut mengoptimasi performa dan cara kerja situs.
PENJELASAN TEMA WORDPRESS
Pengertian tema wordpress ialah desain halaman dan tata letak blog yang berbasis wordpress, tema wordpress merupakan gabungan dari file HTML, CSS, PHP, gambar dan file yang lainnya. WordPress theme (tema wordpress) satu dengan yang lainnya mempunyai karakter sendiri-sendiri sehingga theme yang satu dengan yang lainnya akan berbeda.
Fungsi Wordpress Themes
Dari namanya saja, saya yakin Anda pasti dapat menebak apa kegunaan dari WordPress Themes. Yes, Anda benar, WordPress Themes ini digunakan untuk menambah fungsional dari segi tampilan atau layout WordPress Anda, sehingga tampilan lebih menarik lagi.
Ibaratnya seperti kostum baju, Anda dapat menggantinya agar Anda tampil dengan tampak yang berbeda, hal ini berlaku juga pada Wordpress Themes, Anda dapat menggantinya sesuai kebutuhan Anda.
Untuk mengakses WordPress Themes, silakan masuk ke Dashboard WP Admin, lalu pilih menu Appearance – Themes. Saat Anda masuk ke bagian Themes ini, Anda akan menemukan ada beberapa themes yang telah terinstall sebelumnya. Inilah themes bawaan (default) dari WordPress.
Contoh WordPress Themes
Ada begitu banyak WordPress Theme yang ada, lalu pilih mana yang paling tepat untuk Website Anda? Jawabannya adalah tergantung.
Tergantung Jenis Website yang ingin Anda buat. Saya kategorikan menjadi 3 jenis Website:
- Company/Personal Profile. Website ini bertujuan untuk memperkenalkan Profil dari Perusahaan atau Branding Personal. Jika Anda perhatikan, saat ini, perusahaan rata-rata memiliki Website Profil ini.
- Blog. Website yang bertujuan untuk memberikan Update Artikel yang bermanfaat secara berkala dari waktu ke waktu. Artikel dapat berupa berita terkini, tutorial tips, serta urutan cerita yang dapat memberi manfaat kepada para pengunjung Website.
- Toko Online. Website yang bertujuan untuk berjualan. Website berupa seperti etalase produk yang mau dijual serta terintegrasi agar Para Pengunjung dapat membeli secara online melalui Website ini.
Setiap jenis di atas, memiliki tampilan Theme yang berbeda, sebagai contoh, apabila Anda mau buat website toko online, maka alangkah lebih baik Anda pilih Theme yang difokuskan untuk toko online saja. Lain halnya, apabila Anda pilih Blog, maka pilihlah theme yang dikhususkan untuk Blog.
Perbedaan Free dan Premium WordPress Themes
WordPress Themes memiliki 2 jenis yaitu Free (Gratis) dan Premium (Berbayar) WordPress Themes.
- Free WordPress Theme. Theme ini, Anda dapat download secara gratis, ada begitu banyak ribuan Free Theme yang dapat Anda coba. Terkadang, Anda membutuhkan fungsi Theme yang tidak dimiliki oleh Free Theme, sehingga Anda perlu jenis WordPress Theme yang kedua yaitu Premium WordPress Theme
- Premium (Berbayar) WordPress Theme. Berbeda dengan Free Theme, di mana Anda tidak perlu membayarnya. Jika Anda mau menggunakan Premium WordPress Theme, maka Anda harus membayarnya. Lalu jika ada yang Free WordPress Theme, mengapa harus berbayar?
Lalu apa bedanya Free dan Premium?
Kalau bisa Free, kenapa harus berbayar? Mungkin begitu pikiran Anda. Tentu ada perbedaan, kalau tidak siapa yang mau beli premium theme, betul tidak? Saya pun saat ini menggunakan Premium WordPress Themes.
Berikut Perbandingan Antara Free Theme dan Premium Theme
- Free Theme
- Gratis
- Terbatas dengan fitur yang ada
- Jarang diupdate dan kadang jadi bermasalah terutama saat ada update pada WordPress (yang mana sering terjadi)
- Tidak ada Support System
- Premium Theme
- Anda harus membayarnya, harga berkisar $20 sampai $100
- Memiliki fitur yang lebih lengkap dan terus dikembangkan dibandingkan Free Theme.
- Sering diupdate dan pembuat theme biasanya selalu memastikan theme berjalan pada versi WordPress terbaru
- Memiliki Support System, Anda dapat bertanya apabila ada kesulitan ataupun konflik dengan plugin lain dalam menggunakan theme berbayar